1. Pantun Anak-anak
Jarum jam terus berputar
hingga tunjukkan pukul delapan
jika kamu ingin pintar
jangan lupa do'a dan belajar
pagar kawat pagar berduri
terikat kuat dipohon jambu
murid pintar dan baik hati
tentulah menghormati guru
Buah kelapa dimakan tupai
kelapa jatuh menimpa pagar
kalau kamu ingin pandai
rajin-rajinlah belajar
naik delman kereta kuda
pergi berlibur dihari minggu
selagi kamu masih muda
berlomba-lomba mencari ilmu
Burung merpati terbang tinggi
melayang-layang di udara
untuk menjadi anak berbakti
turutilah nasehat orang tua
2. Pantun orang muda
Ke tanah lapang main layang-layang
benang putus terbang melayang
dengarlah kawan, aku berdendang
jangan bersedih, ayo kita bergoyang
kota malang kota dingin
surabaya kita pahlawan
siapa orang tak kepingin
punya teman cantik rupawan
Jika kau bilang aku gendut
aku hanya tertawa riang
jika ku dengar musik dangdut
pinggulku selalu bergoyang
Putih-putih bunga melati
merah-merah bunga mawar
siapa bilang aku sakit hati
lihat saja aku masih tegar
Layang-layang talinya putus
jatuh ke tanah jadi rebutan
kasih sayang yang tulus
modal dalam persahabatan
Hati-hati beli rokok
rokok sekarang panjang-panjang
hati-hati cari cowok
cowok sekarang mata keranjang
Naik kereta jurusan jogja
jangan lupa membeli kain
jangan percaya omongan pria
dimulut manis di hati lain
3. Pantun orang tua/ nasehat
Pagi-pagi makan mentimun
timun muda enak rasanya
daripada duduk melamun
lebih baik ayo bekerja
Burung camar terbang di udara
burung nuri dalam sangkarnya
jangan pernah berburuk sangka
sebelum tahu apa sesungguhnya
layang-layang putus benangnya
terbawa angin hilang arah
ayo sembahyang selagi bisa
di akhirat, surga menanti kita
Pergi kecina ada tembok raksasa
pulang ke rumah bawa kain sutera
jangan kapok atau berputus asa
jangan menyerah terus berusaha
Buah apel sangat ku suka
apalagi buah semangka
jangan takut sama problema
tunjukkan kalau kamu bisa
Aku petik dawai gitar
nyaring merdu suaranya
ayo maju jangan gentar
gapai angan dan cita-cita
4. Pantun Jenaka
Sungguh enak asam belimbing
tumbuh dekat tepi telaga
sungguh enak berkawan sumbing
biar marah tertawa juga
Sungguh enak buah durian
durian jatuh menimpa kaki
banyak orang merasa heran
ada nenek pakai rok mini
Kota batik diperkalongan
kota bogor kota hujan
gadis cantik gadis pujaan
tapi sayang mata duitan
5. Pantun Kilat
Ada tokek maan ular
biar jelek tapi pntar
buat tomat, buah jagung
mari hemat, ayo menabung
Beli pisang didalam pasar
punya hutang, ingatlah bayar
Jangan di cubit, ini tangan !
orang pelit, nggak punya teman
Kura-kura dalam perahu
pura-pura tidak tahu
Terimakasih saya ucapkan
saya berpantun cukup sekian
minta maaf pada kawan
bila ada kesalahan.
Tag :
Inspirasi
0 Komentar untuk "Kumpulan Pantun Unik Indonesia"